Syahrul Aidi akan Perjuangkan Aspirasi Infrastruktur Masyarakat Riau

Nusantaratv.com - 16 Juli 2023

Anggota Komisi V DPR RI Syahrul Aidi Maazat/ist
Anggota Komisi V DPR RI Syahrul Aidi Maazat/ist

Penulis: Ramses Manurung

Nusantaratv.com-Tim Kunjungan Kerja Spesifik Komisi V DPR RI melakukan kunjungan kerja reses ke Provinsi Riau. Dalam kunjungan ini, Anggota Komisi V DPR RI Syahrul Aidi Maazat berharap kepada pemerintah agar memberikan dukungan anggaran untuk pembangunan infrastruktur di Riau. Dia pun komit akan memperjuangkan aspirasi masyarakat Riau.

Di hadapan para kepala daerah kabupaten dan kota serta OPD di Kantor Gubernur Riau dia mengungkapkan permasalahan infrastruktur, Syahrul Aidi mengakui masalah tersebut tertumpu pada pihaknya sebagai perwakilan Riau di tingkat pusat. 

"Kami komit untuk selalu memperjuangkan aspirasi masyarakat Riau, pemerintah kabupaten dan kota yang ada di Riau untuk semaksimal mungkin agar anggaran pusat turun ke Riau," papar Syahrul Aidi di Riau Jumat malam (14/7/2023).

Menurutnya, untuk melaksanakan pembangunan di Riau, tentunya tak cukup hanya bertumpu pada kemampuan finansial daerah saja, namun harus ada alokasi APBN. Saat Rapat Paripurna DPR, Syahrul Aidi menegaskan agar jangan sampai pemerintah tak adil kepada Riau yang telah memberikan devisa yang begitu banyak untuk negara ini.

Syahrul Aidi menekankan, pihaknya tak lagi melihat asal daerah atau dapil manapun daerah lainya dalam menyerap aspirasi, baik itu dari Dapil Riau I ataupun Riau II. Di awal 2019 lalu, Syahrul Aidi saat itu masih sendiri sebagai anggota DPR RI asal Riau yang duduk di Komisi V. Namun saat ini sudah ada dua anggota DPR RI asal Riau yang duduk di komisi yang membidangi infrastruktur dan perhubungan ini.

Hal ini tentunya akan memperkuat posisi Riau untuk memperjuangkan aspirasi di tingkat pusat. Pada reses yang juga menghadirkan para mitra Komisi V ini, Komisi V DPR RI menerima beberapa masukan dan aspirasi dari pemerintah daeerah kabupaten dan kota yang berkaitan dengan infrastruktur. Aspirasi ini ditampung dan akan menjadi catatan untuk diteruskan ke pemerintah pusat. 

 

0

(['model' => $post])

x|close