Sondang Tampubolon Harap Pemimpin Selanjutnya Teruskan Upaya Wujudkan Visi Indonesia Emas 2045

Nusantaratv.com - 16 Agustus 2023

Sondang Tampubolon. (NTV)
Sondang Tampubolon. (NTV)

Penulis: Mochammad Rizki

Nusantaratv.com - Anggota DPR RI Fraksi PDI Perjuangan Sondang Tampubolon berharap Pemilu 2024 menghasilkan pemimpin yang mampu meneruskan seluruh kebijakan baik yang telah dijalankan pemimpin saat ini. Termasuk melanjutkan berbagai upaya guna mewujudkan Visi Indonesia Emas 2045. 

"Dan kita berharap nanti terpilih pemimpin yang baru benar-benar bisa membawa Indonesia menuju Visi Indonesia Emas 2045," ujar Sondang di sela Sidang Tahunan MPR dan Sidang Bersama DPD RI di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu (16/9/2023).

Menurut Sondang, hal ini yang juga menjadi harapan Presiden Joko Widodo (Jokowi). Harapan tersebut disampaikan dalam pidato kenegaraan hari ini. 

"Dan Presiden mengharapkan nanti program-program yang sudah dikerjakan sampai dengan 2024 bisa dilanjutkan oleh para pemimpin selanjutnya," kata dia. 

Sondang juga sependapat dengan pernyataan Jokowi tentang optimisme akan program kerja pemerintah dalam rangka mewujudkan Indonesia Emas 2045. Termasuk mengenai kebijakan hilirisasi industri. 

"Hari ini Presiden menyatakan bahwa optimisme dari program kerja pemerintah yang sudah on the track untuk mencapai Indonesia Emas 2045 dimana di tahun 2030 kita akan memasuki puncak bonus demografi tersebut, termasuk kepada hilirisasi industri, kemudian optimalisasi daripada industri pertanian dan sumber-sumber daya alam yang sudah kita miliki," papar dia. 

Kembali ke Pemilu 2024, Sondang turut berharap agar pesta demokrasi itu dilaksanakan dengan riang gembira. Bukan dengan menyerang satu sama lain, menyebar hoax dan aksi-aksi merusak lainnya. 

"Tentu saja pesta demokrasi harus dilaksanakan dengan riang gembira karena ini namanya pesta demokrasi harus berkumpul dengan riang," tandas Sondang. 

0

(['model' => $post])

x|close