Nusantaratv.com - Sekretariat Jenderal (Setjen) DPR RI yang diwakili oleh Sekretaris Jenderal DPR Indra Iskandar menerima kunjungan kehormatan (courtesy call) Duta Rumania untuk Indonesia H.E Dan Adrian Balanescu.
Selama pertemuan berlangsung, masing-masing perwakilan membahas penguatan hubungan diplomasi. Satu di antaranya terkait persiapan agenda kunjungan Ketua Parlemen beserta Perdana Menteria Rumania ke Indonesia.
Menanggapi agenda tersebut, Indra menekankan akan mempersiapkan sumber daya sebaik-baiknya agar pertemuan resiprokal (balasan) ini berlangsung sesuai harapan.
"Kita akan akan mempersiapkan pertemuan ini secara baik. Kegiatan yang sifatnya resiprokal. (Sebelumnya) mereka menyambut dengan ramah, (maka) kita juga akan melakukan hal tersebut secara baik," ucap Indra usai menerima kunjungan kehormatan tersebut di Gedung Nusantara III, Senayan, Jakarta, Jumat (26/5/2023).
Sebagai informasi, Ketua Parlemen beserta Perdana Menteri Rumania direncanakan akan mengunjungi Indonesia pada 10-15 Juni 2023 mendatang.
Dilaksanakan di Jakarta dan Bali, kunjungan ini bertujuan tidak hanya mempererat hubungan diplomasi antar legislatif antar kedua negara akan tetapi juga hubungan antar eksekutif.
"Tentunya, hubungan antara Indonesia dengan Rumania memang sudah terjalin baik. Salah satu yang diinginkan oleh delegasi Rumania (saat berkunjung ke Indonesia nanti) adalah mereka ingin sekali bisa melihat Taman Mini Indonesia Indah, kita akan persiapkan itu secara baik," pungkas Indra.
Diketahui, sebelumnya pada tanggal 23-27 Oktober 2022, delegasi Grup Kerja Sama Bilateral (GKSB) DPR RI yang dipimpin oleh Nurul Arifin berkunjung ke Bucharest, Rumania.
Tujuan kunjungan tersebut merupakan kunjungan balasan atas kunjungan GKSB Parlemen Rumania ke Indonesia pada bulan April 2022.