Legislator Jabarkan Ekonomi Kepri Tumbuh 4,45 Persen

Nusantaratv.com - 04 Maret 2024

Wakil Ketua Komisi XI DPR RI Amir Uskara (kanan) saat memimpin pertemuan pada kunjungan kerja reses Komisi XI ke Batam, Kepri, Sabtu (2/3/2024). Foto: Husen/nr
Wakil Ketua Komisi XI DPR RI Amir Uskara (kanan) saat memimpin pertemuan pada kunjungan kerja reses Komisi XI ke Batam, Kepri, Sabtu (2/3/2024). Foto: Husen/nr

Penulis: Bagas Adi Pangestu

Nusantaratv.com - Ekonomi Kepulauan Riau (Kepri) pada triwulan IV-2023 tumbuh sebesar 4,45 persen dibandingkan triwulan yang sama tahun sebelumnya. Lapangan usaha ikut tumbuh pada triwulan ini yang didorong oleh sektor konstruksi.

Data menyebutkan, konstruksi memiliki andil pertumbuhan sebesar 2,18 persen. Dari sisi pengeluaran, komponen pembentukan modal tetap bruto mempunyai andil pertumbuhan sebesar 3,60 persen dan komponen pengeluaran konsumsi rumah tangga dengan andil sebesar 1,90 persen.

Demikian dikemukakan Wakil Ketua Komisi XI DPR RI Amir Uskara saat memberi sambutan pembuka pada kunjungan kerja reses Komisi XI ke Batam, Kepri, Sabtu (2/3/2024). "Berdasarkan satistik yang dirilis oleh Badan Pusat Statistik Provinsi Kepulauan Riau, perekonomian Kepulauan Riau tahun 2023 atas dasar harga berlaku mencapai Rp331,89 triliun. Sedangkan atas dasar harga konstan mencapai Rp200,04 triliun," ungkapnya.

Amir menambahkan, Produk Domestik Regional Bruto (PDRB) Kepri pada 2023 mencapai 154,18 juta. Ekonomi Kepri tumbuh sebesar 5,20 persen. Itu tumbuh lebih cepat dibanding tahun 2022 sebesar 5,09 persen. "Sejalan dengan ekonomi Provinsi Kepulauan Riau yang tumbuh di banding tahun sebelumnya, sampai dengan triwulan III tahun 2023, stabilitas sistem keuangan (SSK) masih terjaga dan cenderung mengalami peningkatan," katanya.

Sementara soal penyaluran kredit di Kepri, lanjut Amir, berdasarkan lokasi proyek tumbuh sebesar 11,10% (yoy) pada triwulan III, lebih tinggi dari triwulan II tahun 2023 yang tumbuh sebesar 8,73% (yoy). Selain itu, dana pihak ketigayang dihimpun perbankan tumbuh sebesar 12,57% (yoy), lebih tinggi dibandingkan triwulan sebelumnya yang tumbuh sebesar 10,95% (yoy).

"Tahun 2024, kondisi perekonomian Kepulauan Riau diprakirakan akan tumbuh lebih tinggi sejalan dengan penyelenggaraan pemilu yang berpotensi mendorong konsumsi pemerintah. Pada tahun 2024, pemerintah menargetkan pertumbuhan ekonomi nasional sebesar 5,2%. Prediksi pertumbuhan ekonomi tahun 2024 akan ditopang oleh stabilitas perekonomian di tahun 2023 dan akselerasi transformasi ekonomi," urai Politisi PPP ini.

0

(['model' => $post])

x|close