Komisi VIII Sarankan Menag Lobi Arab Saudi Agar Mendapat Tambahan Kuota Jamaah

Nusantaratv.com - 11 April 2022

Ketua Komisi VIII DPR RI Yandri Susanto. (Jaka/nvl)
Ketua Komisi VIII DPR RI Yandri Susanto. (Jaka/nvl)

Penulis: Adiantoro

Nusantaratv.com - Ketua Komisi VIII DPR RI Yandri Susanto mengatakan masyarakat patut bersyukur atas putus Arab Saudi yang mengumumkan untuk membuka ibadah haji tahun 2022. 

Dia meminta Menteri Agama (Menag) Yaqut Cholil Qoumas untuk melobi pemerintah Arab Saudi agar mendapat kuota maksimal bagi jamaah asal Indonesia.

"Alhamdulillah tahun ini jemaah asal Indonesia insyaallah berangkat ke tanah suci walaupun dengan kuota terbatas dan dengan pembatasan umur," kata Yandri dalam keterangan persnya, Senin (11/4/2022). 

Namun, kata Yandri, untuk jumlah pastinya tentu Indonesia masih menunggu keputusan pemerintah Arab Saudi. Penetapan biaya penyelenggaraan ibadah haji (BPIH) juga sangat bergantung pada kuota haji yang dialokasikan dan juga lamanya jemaah menetap di sana. 

"Ya sangat tergantung berapa lama jemaah haji di tanah suci dan lainnya," kata politisi Partai Amanat Nasional (PAN) ini.

Meskipun posisi Indonesia masih menunggu alokasi kuota, menurut Yandri, Kementerian Agama bisa melakukan lobi agar Arab Saudi memberikan kuota maksimal kepada Indonesia, dengan memanfaatkan kuota yang tidak terpakai oleh negara lain. 

"Lobi tetap bisa dilakukan biar dapat kuota maksimal atau kalau ada kuota negara lain yang enggak dipakai ini bisa dilobi untuk jadi tambahan kuota Indonesia," katanya.

0

(['model' => $post])

x|close