Komisi VII Apresiasi Berbagai Inovasi Produk PT Indofood

Nusantaratv.com - 16 September 2022

Wakil Ketua Komisi VII DPR RI Eddy Soeparno saat memimpin Kunjungan Kerja Spesifik Komisi VII DPR RI ke PT Indofood di Jambi, Kamis (15/9/2022). (Dipa/Man)
Wakil Ketua Komisi VII DPR RI Eddy Soeparno saat memimpin Kunjungan Kerja Spesifik Komisi VII DPR RI ke PT Indofood di Jambi, Kamis (15/9/2022). (Dipa/Man)

Penulis: Supriyanto

Nusantaratv.com - Wakil Ketua Komisi VII DPR RI Eddy Soeparno mengapresiasi berbagai inovasi pengembangan produk yang dilakukan PT Indofood Sukses Makmur, Tbk. Ia menilai perusahaan terus memberikan kontribusi secara langsung terhadap masyarakat setempat, seperti program Corporate Social Responsibility (CSR) secara besar-besaran.

“Kita melihat PT Indofood CBP Sukses Makmur, Tbk terus berinovasi dalam hal mengembangkan produk sendiri. Hal ini penting mengingat persaingan pasar semakin ketat, sehingga varian produk tidak boleh statis. Selain itu, pengembangan produk diikuti dengan program kemitraan terhadap petani setempat. Artinya, selama ini perusahaan juga terus memberikan kontribusi yang besar kepada kesejahteraan masyarakat luas,” tutur Eddy saat memimpin Kunjungan Kerja Spesifik Komisi VII DPR RI ke PT Indofood di Jambi, Kamis (15/9/2022).

Politisi Partai Amanat Nasional (PAN) ini mengatakan PT Indofood juga telah berekspansi ke luar negeri. Melihat hal ini, Komisi VII DPR RI tidak hanya mengapresiasi, melainkan memberikan dukungan supaya dapat meningkatkan pangsa yang signifikan di pangsa ekspor. “Kalau kita melihat ke pangsa ekspor, artinya sudah saatnya produk Indonesia dapat bersaing menembus pasar global. Hal ini nantinya juga berdampak luas pada keberlangsungan bisnis perusahaan (PT Indofood CBP Sukses Makmur, Tbk), sekaligus membawa nama baik Indonesia juga pastinya,” tegas Eddy.

Legislator dapil Jawa Barat III itu melanjutkan, Komisi VII DPR RI juga menegaskan supaya PT Indofood CBP Sukses Makmur, Tbk kedepannya juga perlu  menjaga dan mementingkan aspek kesehatan dari masyarakat yang telah mengonsumsi produknya. Diikuti dengan  harga yang bersahabat dikantong masyarakat luas.

“Melihat begitu banyaknya kompetitor di sektor pengembangan produk mie instan, justru kompetisi yang sehat dibutuhkan, agar masyarakat dapat merasakan langsung. Diluar pengembangan produk yang seharusnya bisa melihat ke aspek kesehatan, kami juga mendorong agar PT Indofood juga tetap memperhatikan harga yang dijual. Masyarakat juga perlu kebutuhan dengan harga yang kompetitif,” tutupnya.

0

(['model' => $post])

x|close