Dede Indra Permana kunjungi RS Columbia Asia Semarang

Nusantaratv.com - 06 September 2023

Wakil Ketua BURT DPR RI Dede Indra Permana saat bertukar cenderamata usai memimpin pertemuan dengan jajaran Rumah Sakit Columbia Asia, Semarang, Selasa (5/9/2023). Foto: Mentari/nr
Wakil Ketua BURT DPR RI Dede Indra Permana saat bertukar cenderamata usai memimpin pertemuan dengan jajaran Rumah Sakit Columbia Asia, Semarang, Selasa (5/9/2023). Foto: Mentari/nr

Penulis: Supriyanto

Nusantaratv.com - Wakil Ketua Badan Urusan Rumah Tangga (BURT) DPR RI Dede Indra Permana mengatakan bahwa Rumah Sakit Columbia Asia ini menjadi salah satu mitra Jasindo. Dimana rumah sakit dinilai memadai bagi kami para Anggota DPR RI di dapil Jawa Tengah ini.

Disamping itu juga Rumah Sakit Columbia Asia ini menjadi salah satu rumah sakit terlengkap dari segi peralatan medis. Diproyeksikan sekitar 2 bulan kedepan akan datang alat laser terbaru yg bisa memecahkan batu menjadi debu.

“Terima kasih rumah sakit Columbia dan beberapa tadi yang disampaikan mulanya salah satunya. Alat yang dia bisa memecahkan batu menjadi debu, batu ginjal, dan orkologi yang lain, ortopedi penggunaan rumah sakit kolumbia. Dan rumah sakit Kolumbia ini bisa realisasinya memang bagus pelayanannya seperti rumah sakit swasta yang lainnya yang pada umumnya,” jelasnya usai memimpin pertemuan dengan jajaran Rumah Sakit Columbia Asia, Semarang, Selasa (5/9/2023).

Ia berharap agar layanan tetap dijaga, dimana Jawa tengah menjadi wilayah yang banyak dilalui oleh wisatawan ataupun ditengah lalu lintas saat ingin perjalanan darat ke Jawa timur melintasi Semarang ini. “Jika kondisi badan kurang fit atau ada masalah kesehatan dapat melipir ke RS Columbia Asia ini,” sebutnya.

“Saya harapkan terus dijaga dalam pelayanan, khususnya kepada teman-teman anggota DPR RI yang di wilayah Jawa Tengah ataupun yang lainnya yang dari bandara maupun wisata. Karena Jawa Tengah ini menjadi tengah-tengah lalu lintas dari manapun ya, dari DKI mau ke Jawa Timur ke lainnya bisa mampir ke rumah sakit Kolumbia kalau memang perlu pelayanan Kesehatan,” imbuhnya kembali.

0

(['model' => $post])

x|close